Memiliki alis tebal dan berdimensi memang bisa memberikan kesan ekspresi wajah yang lebih kuat dan menawan. Bahkan orang yang memiliki rambut alis tebal memancarkan kerangka wajah yang tegas, menonjolkan mata, dan memberikan karakter ekstra pada penampilan. Beberapa orang memiliki alis tebal alami, sementara yang lain ada juga yang memiliki alis yang tipis.
Tips Mendapatkan Rambut Alis Tebal Alami
Dalam dunia kecantikan tren alis tegas dan tebal memang sedang booming. Tak heran bila para wanita berlomba-lomba menciptakan tampilan alis yang demikian. Seringkali penggunaan pensil alis pada make up menjadi cara untuk menyiasati tampilan alis yang tebal secara instan dan sementara. Dibandingkan menggunakan eyebrow gel yang mengandung bahan kimia, tidak ada salahnya jika anda menggunakan minyak alami.
Selain lebih aman, minyak alami mengandung berbagai vitamin dan mineral yang dapat menutrisi rambut alis. Lantas minyak apa saja yang dapat dijadikan referensi untuk mempertebal alis? Berikut ulasan lengkapnya.
1.Minyak Zaitun
Anda bisa mengandalkan minyak zaitun untuk mempertebal rambut alis, pasalnya minyak ini mengandung vitamin A dan E yang berperan penting dalam pertumbuhan sel-sel rambut, termasuk rambut alis. Dilansir dari Stylecraze, vitamin A bahkan menstimulasi produksi sebum yang juga berperan penting dalam pertumbuhan rambut alis.
2.Minyak Kasturi
Dilansir dari laman Stylecraze, minyak kasturi merupakan salah satu minyak esensial yang dapat merangsang pertumbuhan rambut alis. Tak hanya itu saja, mengoleskan minyak kasturi pada alis juga dapat menebalkan batang rambut alis.
3.Minyak Kelapa
Anda pasti tidak asing lagi dengan minyak satu ini. Minyak kelapa atau yang dikenal dengan nama Virgin Coconut Oil (VCO) dipercaya mampu mencegah rambut alis kehilangan protein sehingga batang rambut akan menjadi lebih tebal dan kuat. Selain itu, minyak kelapa juga mengandung bahan antibakteri yang dapat mencegah terjadinya infeksi pada rambut alis. Bagi anda yang ingin memiliki alis tebal dan sehat, minyak kelapa bisa jadi pilihan yang tepat.
Sumber foto: Google
4.Minyak Almond
Bagi Anda yang memiliki riwayat alergi terhadap minyak almond dan tidak disarankan untuk menggunakan minyak yang satu ini. Namun, bagi yang tidak memiliki alergi Anda bisa mengandalkan minyak ini untuk mempertebal rambut alis.Terlebih minyak almond mengandung vitamin A, B dan E yang akan menutrisi sel-sel rambut alis dan menjadikannya tumbuh lebih lebat.
Siapa sangka ternyata menebalkan rambut alis secara alami bisa dilakukan menggunakan berbagai minyak-minyak alami diatas. Selain mudah didapatkan, ternyata minyak-minyak tersebut dapat dikombinasikan dengan bahan lain untuk menutrisi rambut alis. Jika Anda membutuhkan minyak kelapa atau VCO, Anda bisa mengunjungi Health Choice, atau klik di sini untuk berbelanja berbagai minyak kelapa berbagai kebutuhan.
Baca juga: Benarkah Minyak Zaitun Berkhasiat Meredakan Sembelit? Cek Faktanya
Baca juga: Mengenal Perbedaan Minyak Kelapa dan VCO. Benarkah Berbeda?