Cara Aman Pakai Minyak Kelapa (VCO) untuk Perawatan Rambut, Lakukan Hal Ini!

minyak kelapa

Virgin coconut oil (VCO) atau minyak kelapa murni sudah dikenal sejak lama sebagai bahan alami untuk perawatan rambut. Namun, sebenarnya apa saja manfaat minyak kelapa untuk rambut? Simak dulu ulasannya berikut ini.

Nutrisi dalam Minyak Kelapa Murni

Bicara soal manfaat virgin coconut oil untuk rambut tentu tidak lengkap kalau kita tidak membahas kandungan nutrisi di dalamnya. Minyak mineral satu ini berkhasiat untuk menjaga kesehatan rambut karena kandungan asam lauratnya yang tinggi.

Asam laurat sendiri adalah jenis asam lemak jenuh. Dibanding dengan jenis minyak alami lainnya, minyak kelapa murni mengandung asam laurat yang lebih tinggi.

Kandungan inilah yang membuatnya menjadi bahan alami paling ampuh untuk membantu menjaga kelembapan, meluruskan, dan melembutkan rambut. Selain itu, asam laurat juga memiliki fungsi sebagai antimikroba dan antibakteri yang dapat mengobati ketombe.

Bagi kamu yang punya masalah rambut kering dan rusak akibat penggunaan produk berbahan kimia dan proses styling dengan alat-alat yang memaparkan suhu panas, minyak kelapa bisa menjadi solusi perawatan alami untuk rambut. Asam laurat dalam minyak ini akan mengembalikan protein keratin yang hilang sehingga kesehatan rambut lebih terjaga.

Bahkan, campuran minyak kelapa dan adas manis terbukti ampuh untuk mengusir kutu rambut. Menyemprotkannya ke kepala disebut 40% lebih efektif dalam mengatasi kutu rambut, dibanding penggunaan bahan kimia permethrin.

Cara Menggunakan Virgin Coconut Oil untuk Rambut

minyak kelapa

Sumber foto: Google

Senyawa asam laurat, asam kaprat, asam oleat, dan asam linoleat yang terkandung di dalam minyak kelapa terbukti dapat memperbaiki kerusakan rambut. Bahkan, minyak alami satu ini bisa melawan dampak radikal bebas dan meningkatkan kelembaban kulit kepala. Biar lebih jelas, simak dulu yuk cara menggunakan minyak kelapa untuk rambut berikut ini.

  • Gunakan Sebelum Keramas
  • Menggunakan minyak kelapa sebelum keramas akan melindungi rambut dari paparan zat kimia di dalam sampo. Cukup aplikasikan minyak kelapa ke seluruh bagian rambut, diamkan beberapa saat, kemudian keramas hingga bersih.

  • Gunakan Sebagai Kondisioner
  • Setelah keramas dengan sampo seperti biasa. Lalu, aplikasikan minyak kelapa dari bagian tengah hingga ujung rambut seperti penggunaan kondisioner. Diamkan sekitar 10 menit, kemudian bilas sampai benar-benar bersih.

  • Gunakan Setelah Keramas
  • Punya masalah rambut kusut yang susah diatur? Kamu bisa menggunakan virgin coconut oil untuk mengatasinya. Caranya mudah, oleskan sedikit saja minyak kelapa pada rambut yang basah. Biarkan minyak meresap ke dalam helaian rambut, lalu tata rambut seperti biasanya.

  • Gunakan Sebagai Masker Rambut
  • Menggunakan minyak kelapa sebagai masker rambut sangatlah mudah. Ambil dua sendok teh minyak kelapa, gunakan untuk memijat kulit kepala. Pastikan akar rambut terlumuri oleh minyak kelapa, kamu bisa meratakannya dengan sisir.

    Setelah itu, gulung atau kuncir rambut, lalu tutup dengan penutup kepala. Diamkan beberapa jam atau biarkan hingga semalam, terutama kalau rambut kamu kering dan rusak. Kemudian, keramaslah dengan sampo seperti biasa.

  • Gunakan Sebelum Hair Styling
  • Hair styling seperti pewarnaan atau mencatok rambut memerlukan perawatan ekstra agar kesehatan rambut tetap terjaga. Karenanya, penggunaan minyak kelapa sebelum hair styling dapat menghindarkan dari kerusakan rambut.

    Ternyata mudah sekali bukan penggunaan minyak kelapa untuk membantu menjaga kesehatan rambut secara alami? Agar hasilnya lebih optimal, gunakan virgin coconut oil yang bisa kamu dapatkan melalui website Healthy Choice, atau klik di sini untuk membelinya.

    Penting dicatat! Lakukan cara di atas secara rutin agar hasil yang didapatkan maksimal. Selamat mencoba!

     

    Baca juga: Minyak Kelapa VS Minyak Zaitun, Mana yang Bagus untuk Kesehatan?

    Baca juga: Atasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Ini Kandungan Sehat Minyak Kelapa untuk Para Wanita


    Older Post Newer Post

    Leave a comment

    Please note, comments must be approved before they are published