Mengenal Perbedaan Minyak Kelapa dan VCO. Benarkah Berbeda?

minyak kelapa

Minyak kelapa adalah minyak yang diperoleh dari daging kelapa dengan proses pemasakan. Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari kandungan asam lemak dan zat lain dalam minyak tersebut, salah satunya menurunkan berat badan.


Berdasarkan tulisan dalam buku Minyak Kelapa karangan Dr. Febri Odel Nitbani, dkk., minyak kelapa yang beredar di pasaran terbagi menjadi dua jenis, yaitu minyak kelapa biasa dan minyak kelapa murni atau yang dikenal dengan virgin coconut oil (VCO).


Meskipun berasal dari bahan yang sama, namun kedua jenis minyak kelapa tersebut memiliki banyak perbedaan, mulai dari proses pembuatan sampai manfaatnya. Nah, agar tidak salah, berikut perbedaan minyak kelapa dan VCO.


Apa Perbedaan Minyak Kelapa dan VCO?

minyak kelapa

Sumber foto: Google


Dikutip dari laman Times of India dan buku Terapi Kelapa untuk Kesehatan dan Kecantikan karya Lanny Lingga, Ph.D., berikut adalah perbedaan antara minyak kelapa biasa dengan VCO.


  1. Proses Pembuatan

Minyak kelapa biasa terbuat dari kelapa kering (kopra) dengan menggunakan mesin press guna mendapatkan minyak kasar. Hasil penekanan kopra tersebut kemudian diolah sedemikian rupa sehingga menghasilkan warna yang jernih dan tidak bau.


Namun, berbeda dengan minyak kelapa biasa, pembuatan VCO diekstraksi dari santan segar yang diproses hingga menghasilkan minyak kelapa murni yang kaya dan tinggi antioksidan.


Pembuatan VCO juga terdiri dari beberapa tahap, mulai dari fermentasi, ekstraksi, hingga diberi enzim khusus agar minyak, air, dan santan tidak menyatu.


  1. Penampilan

Jika dilihat dari penampilan, warna minyak kelapa biasa terlihat lebih pekat, sedikit keruh, dan berminyak. Sementara, VCO akan terlihat lebih encer, jernih, dan tidak berminyak. Bahkan endapan asam lemak pada VCO tidak akan terlihat seperti pada minyak kelapa biasa.


  1. Tekstur dan Rasa

Minyak kelapa biasa dan VCO sama-sama memiliki aroma menyegarkan khas kelapa. Namun, aroma VCO terasa lebih segar ketika dimasak. Konsistensi VCO yang cair seperti air membuat minyak ini bisa langsung diminum. Selain itu, minyak kelapa biasa memiliki tekstur yang lebih pekat, kental, dan terasa lebih berminyak saat diminum.


  1. Kandungan Nutrisi

Minyak kelapa memiliki kandungan lemak jenuh yang lebih tinggi dari VCO. Oleh karenanya, penggunaan minyak kelapa biasa sebaiknya dibatasi dan tidak terlalu banyak. Sementara untuk VCO, nutrisi yang terkandung di dalamnya jauh lebih sehat. Minyak ini memiliki kandungan asam lemak dan kolesterol baik dalam jumlah kecil.


  1. Manfaat

Minyak kelapa biasa lebih umum dipakai untuk menumis atau menggoreng makanan. Dikutip dari laman Master Class, minyak ini mempunyai titik asap tinggi sekitar 232 derajat celcius. 


Sama seperti minyak kelapa biasa, VCO juga dapat dimanfaatkan untuk memasak sehari-hari. Pasalnya memiliki titik asap sekitar 1776 derajat celcius. Biasanya VCO sangat cocok digunakan untuk memanggang. Tak hanya memasak, VCO juga banyak digunakan untuk perawatan tubuh seperti rambut dan kulit.


Nah, sekarang sudah jelas bukan kalau keduanya memiliki perbedaan yang signifikan. Meskipun kedua minyak dihasilkan dari bahan yang sama, namun secara tekstur dan manfaatnya berbeda.


Tertarik untuk menggunakan Virgin Coconut Oil (VCO)? Untuk mendukung pola hidup sehat Anda? Kunjungi Healthy Choice, atau klik di sini untuk berbelanja berbagai bahan makanan sehat yang lengkap dan terjamin.

 

Baca juga: Atasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Ini Kandungan Sehat Minyak Kelapa untuk Para Wanita

Baca juga: Terkenal Khasiat Sehatnya, Ini Fakta Minyak Zaitun Bisa Cegah Kanker Payudara


Older Post Newer Post

Leave a comment

Please note, comments must be approved before they are published