Selain dari rasa manisnya, apakah kamu tahu bahwa gula aren menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan?
Makanan manis biasanya identik dengan hidangan yang kurang sehat, karena umumnya mengandung gula yang tinggi kalori.
Tapi ternyata tidak selamanya makanan manis buruk untuk kesehatan lho. Misalnya saja gula aren yang merupakan salah satu bahan pemanis populer di Indonesia.
Warnanya yang gelap membuatnya kerap disamakan dengan gula jawa atau gula merah, namun ia lebih pekat. Aromanya juga lebih kuat dan khas dibanding gula merah.
Gula jenis ini bisa menjadi alternatif pemanis yang lebih sehat karena proses produksinya yang minim bahan kimia tambahan. Para pelaku hidup sehat pasti juga setuju bukan menjadikannya sebagai pengganti gula pasir?
Gula jenis ini tidak melewati proses pemurnian sehingga vitamin dan mineral nabati di dalamnya tetap bertahan. Selain itu, kadar indeks glikemiknya juga lebih rendah dibanding dengan pemanis jenis lainnya.
Dalam satu sendok makan gula aren memiliki beberapa nutrisi seperti:
- Protein: 0 gram
- Lemak: 0 gram
- Serat: 0 gram
- Karbohidrat: 15 gram
- Gula: 15 gram
- Kalori: 54 gram
Di dalamnya juga terkandung beberapa jenis mineral seperti kalium, fosfor, seng, besi, mangan, dan tembaga.
Manfaat Gula Aren untuk Ibu Menyusui
Sumber foto: Google
Selain populer di kalangan pelaku pola hidup sehat, gula aren juga banyak digunakan sebagai alternatif pemanis bagi ibu menyusui. Apa saja manfaatnya untuk ibu menyusui? Berikut beberapa di antaranya:
Gula aren memiliki kandungan kalori yang lebih rendah dibanding gula pasir. Meski tidak banyak, namun kalori di dalamnya cukup dapat diandalkan sebagai penambah energi saat badan terasa lelah. Terutama bagi ibu hamil yang harus mendapat asupan energi lebih banyak.
Selain itu, kalau kamu memiliki rencana untuk melakukan perjalanan panjang, tidak ada salahnya untuk membawa gula ini.
Tambahkan ke dalam minuman atau jadikan sebagai pemanis dalam menu makanan sehat agar kamu merasa lebih segar.
Saat masa menyusui seperti sekarang ini, apakah kamu sering mengalami sembelit? Mungkin kamu bisa meredakannya dengan mengonsumsi gula yang terbuat dari nira pohon enau. Kandungan serat inulin di dalamnya berkhasiat dapat mengatasi gangguan pencernaan, termasuk sembelit.
Serat ini akan membantu membersihkan sistem pencernaan dan merangsang pergerakan usus. Meski begitu, khasiat gula aren untuk meredakan sembelit masih kalah dengan sayur atau buah segar. Jadi pastikan untuk tetap mengonsumsi sayur dan buah, ya.
Di masa menyusui, kamu tentu lebih selektif dalam memilih makanan. Menu makanan sehat pasti menjadi pilihan sehari-hari untuk memberikan ASI yang bernutrisi dan mendukung tumbuh kembang sang buah hati.
Soal pemanis, kamu bisa memilih gula aren yang lebih aman dibandingkan jenis pemanis lainnya. Ini karena gula aren tidak melewati proses pemurnian sehingga kandungan nutrisinya tidak terbuang.
Sebagian besar gula aren memiliki kandungan mineral seperti kalium, nitrogen, hingga fosfor yang dapat meningkatkan fungsi otak dan sistem kekebalan tubuh.
Itulah beberapa manfaat gula aren untuk ibu menyusui. Ingin memulai hidup sehat dengan mengonsumsi gula aren? Langsung saja beli di sini! Selain pemanis minuman, kamu juga bisa menjadikannya sebagai pemanis ke dalam menu makanan sehat maupun kudapan lainnya lho.
Baca juga: Rekomendasi Menu Diet Sehat dari Olahan Gula Aren
Baca juga: Dianggap Bisa Meredakan Maag, Ini Fakta Gula Aren untuk Kesehatan