Jahe merah sudah dikenal memiliki banyak khasiat untuk kesehatan, tak terkecuali untuk mengobati berbagai penyakit. Tak heran bila jahe merah sering digunakan sebagai salah satu bahan pengobatan sejak bertahun-tahun lamanya.
Banyak orang kerap minum ramuan jahe merah ketika merasa mual atau saat terkena flu. Bahkan ramuan jahe merah juga diberikan pada pasien dengan kista ganglion sebagai salah satu cara untuk mengobati gejalanya. Benarkah demikian? Lantas, seperti apa manfaat jahe merah dalam pengobatan kista ganglion?
Kenali Penyakit Kista Ganglion
Kista ganglion merupakan penyakit berupa benjolan yang bersifat non-kanker dan sering muncul di sepanjang tendon atau sendi di sekitar pergelangan tangan. Hingga saat ini belum diketahui pasti apa penyebab kemunculan kista ganglion. Namun, biasanya orang-orang dengan osteoartritis atau riwayat cedera di tangan dapat berisiko lebih tinggi terhadap kondisi ini.
Benjolan kista tumbuh dari sendi atau lapisan tendon dengan isi yang terdiri dari cairan seperti jeli. Tampilan benjolan terlihat seperti balon air kecil berukuran kacang polong atau lebih besar sampai 2,4 cm. Umumnya kista ganglion tidak menimbulkan rasa sakit atau gejala lainnya sehingga banyak orang sembuh dari gangguan muskuloskeletal tanpa pengobatan.
Meski demikian, nyeri bisa timbul tatkala benjolan yang tumbuh sudah menekan saraf yang ada di sekitar sendi.
Benarkah Jahe Merah Bisa Mengobati Kista Ganglion?
Sumber foto: Google
Rasa nyeri yang muncul akibat ganglion tentunya membuat kamu kesulitan melakukan kegiatan sehari-hari, terutama bila benjolan kita terus membesar. Lama-kelamaan, pergerakan tangan kamu juga jadi terbatas.
Guna mengatasi rasa sakit, dokter biasanya menyarankan untuk minum obat-obatan pereda nyeri seperti ibuprofen atau naproxen sodium. Selain itu, ada beberapa orang yang mengobati nyeri kista ganglion dengan cara minum jahe merah.
Jahe merah sering digunakan sebagai salah satu obat alami untuk meredakan nyeri. Hal ini dikarenakan jahe mengandung gingerol, yakni senyawa bioaktif yang dapat memberikan efek anti-inflamasi.
Menurut sebuah penelitian pada tahun 2011 pernah menunjukkan bahwa senyawa gingerol dapat bekerja dengan memblokir aktivitas CoX-2, yaitu salah satu enzim yang berperan dalam proses terjadinya peradangan dalam tubuh.
Tak hanya kandungan gingerol, kandungan salisilat dalam jahe juga dapat mencegah produksi hormon prostaglandin dari saraf. Prostaglandin menyebabkan rasa sakit, ketidaknyamanan, atau gejala penyakit sendi dan tendon lainnya. Dengan mengonsumsi jahe merah, diharapkan efek anti peradangan akan membuat nyeri berkurang.
Cara Mengobati Ganglion dengan Jahe Merah
Mengobati gejala kista ganglion menggunakan jahe merah cukup dengan cara diseduh bersama air mineral atau air teh hangat. Kamu juga bisa menambahkan sedikit madu alami sebagai pemanis.
Tak hanya diolah menjadi minuman herbal, kamu juga dapat mengonsumsi jahe dengan cara mencampurkannya ke dalam masakan atau hidangan lain. Namun, perlu diketahui bahwa jahe bisa menimbulkan efek samping seperti ketidaknyamanan pada perut, mulas, diare, atau iritasi mulut dan tenggorokan, oleh karena hindari mengonsumsi jahe secara berlebihan. Bila perlu dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dokter.
Jahe memang bisa memberikan efek anti peradangan yang akan meringankan nyeri sendi. Namun, belum diketahui lebih lanjut bagaimana efek jahe merah terhadap kista ganglion, termasuk apakah jahe merah dapat membantu mengempiskan benjolan.
Pada intinya, sah-sah saja jika kamu ingin mengurangi nyeri kista ganglion dengan minum ramuan jahe merah organik. Akan tetapi, kamu tetap harus waspada dengan kondisi tubuh sendiri dan segera melakukan pemeriksaan ketika gejalanya memburuk guna mendapatkan penanganan yang tepat.
Nah, jika kamu membutuhkan jahe merah terbaik untuk meredakan nyeri pada kista ganglion atau sebagai konsumsi sehat sehari-hari, sebaiknya kunjungi Healthy Choice, klik di sini untuk berbelanja jahe merah organik yang sudah teruji kandungan nutrisinya.
Baca juga: Benarkah Jahe Merah Dapat Meningkatkan Gairah Seks?
Baca juga: Ini Alasan Jahe Merah Dianggap Lebih Sehat dari Jahe Putih