
Banyak orang rajin berolahraga dan menjaga pola makan untuk memiliki berat badan ideal agar penampilan semakin menarik. Tak hanya pipi tirus dan lengan kecil, umumnya orang-orang juga ingin mendapatkan perut langsing dan kencang, baik perempuan maupun kaum pria. Namun, meski demikian hal ini umumnya didominasi oleh kaum perempuan. Selain untuk meningkatkan penampilan, perut langsing juga memberikan manfaat Kesehatan seperti menurunkan risiko penyakit jantung, kanker, dan baik untuk kesehatan pencernaan.
Bagaimana Cara Mendapatkan Perut Langsing?
Sumber foto: Google
Sudah bukan rahasia lagi jika saat ini banyak cara membentuk perut langsing yang mudah dan cepat. Selain dengan kegiatan olahraga secara rutin seperti gym, kardio, tak sedikit orang yang mengandalkan metode Liposuction (sedot lemak perut), tentu saja dengan biaya yang tidak murah.
Namun, jika anda ingin memilih cara melangsingkan perut secara alami ada baiknya tak hanya berolahraga, tapi juga disiplin dalam menjaga pola makan sehat setiap hari. Nah, berikut ini beberapa menu sehat yang dapat mendukung pola asupan kamu dalam mengecilkan perut. Berbagai menu ini tak hanya bebas gluten tapi juga lezat dan tidak membosankan.
1. Salad Sayuran dengan Quinoa
Membuat salad dengan menggunakan quinoa sebagai sumber karbohidrat kompleks yang tinggi serat dan protein, bisa jadi alternatif untuk kamu yang ingin memangkas lemak di perut. Quinoa membantu menjaga rasa kenyang lebih lama dan mendukung pencernaan. Dengan tambahan sayuran segar seperti selada, tomat ceri, dan alpukat, menu ini menjadi pilihan sehat yang ringan namun mengenyangkan.
2. Tumis Sayuran dengan Ayam Panggang
Menu sehat berikutnya adalah sayur tumis yang dikombinasikan dengan daging ayam panggang. Kamu bisa menggunakan sayuran seperti brokoli, wortel, dan zucchini yang dipadukan dengan dada ayam kulit untuk memberikan asupan protein yang rendah lemak dan kaya serat. Menu ini sangat baik untuk membakar lemak perut karena kaya akan nutrisi dan rendah kalori, tetapi tetap enak dan mengenyangkan.
3. Smoothie Hijau
Untuk kamu yang lebih suka dengan menu praktis, smoothie hijau berbahan dasar bayam, pisang, buah beri, dan chia seed bisa menjadi menu alternatif yang kaya akan antioksidan dan serat. Minuman ini dapat membantu detoksifikasi tubuh, memperlancar pencernaan, dan memberikan energi tahan lama, sehingga cocok untuk sarapan atau camilan sehat di antara waktu makan.
4. Omelette Sayuran
Jika kamu termasuk orang yang gemar mengonsumsi telur, menu omelette bisa jadi pilihan yang enak. Menu ini berbahan dasar telur dan kombinasi makanan lainnya seperti sayur, daging atau mie. Namun, jika kamu ingin membuat omelette lebih sehat tak ada salahnya menggunakan sayur-sayuran seperti bayam, jamur, dan tomat guna mendapatkan asupan protein tinggi dan membentuk otot serta menjaga rasa kenyang. Dengan sedikit keju rendah lemak, menu ini memberikan nutrisi seimbang yang cocok untuk teman aktivitas kamu. Pastikan kamu membuat omelette dengan cara dikukus agar bebas lemak dan lebih bernutrisi.
5. Tumis Tahu dan Tempe dengan Kacang-Kacangan
Tahu dan tempe merupakan sumber protein nabati yang baik, sementara kacang-kacangan dapat menambah kandungan lemak sehat. Ditambah dengan bawang putih dan kecap tamari (bebas gluten), menu ini sangat cocok untuk menjaga metabolisme tubuh tetap aktif dan membantu proses pembakaran lemak.
6. Salad Tuna dengan Alpukat
Selain menu dengan daging ayam kamu juga bisa berkreasi dengan menu ikan. Salah satunya dengan mengolah ikan tuna dan alpukat menjadi salad. Alpukat adalah pilihan yang baik untuk menurunkan berat badan, sedangkan tuna memberikan protein tinggi. Alpukat juga menyediakan lemak sehat yang dapat mengurangi rasa lapar. Ditambah dengan sayuran segar, menu ini bisa menjadi makan siang yang ringan namun mengenyangkan.
7. Chia Pudding dengan Buah Segar
Pudding juga dapat dijadikan menu sehat yang dapat melangsingkan perut dan bebas gluten. Agar lebih sehat kamu bisa mengandalkan chia seed sebagai bahan utamanya. Chia pudding kaya serat dan omega-3, apalagi jika dipadukan dengan susu almond atau kelapa serta buah segar seperti stroberi atau kiwi, menu ini menjadi camilan sehat yang membantu menjaga pencernaan tetap lancar dan memberikan rasa kenyang lebih lama. Pastikan kamu menggunakan chia seed yang bagus dan berkualitas agar kamu bisa mendapatkan nutrisi secara maksimal. Untuk mendapatkan bahan makanan organik chia seed, kamu bisa membelinya melalui Healthy Choice.
Itulah daftar menu bebas gluten yang kaya nutrisi, dan cocok untuk mendukung proses mengecilkan perut dengan cara yang sehat. Selain sehat, kamu tidak akan bosan dengan menu sehat tersebut. Jika kamu membutuhkan bahan-bahan alami untuk membuat menu sehat dan lezat di atas, kunjungi healthychoice atau klik di sini. Tersedia berbagai bahan makanan organik terbaik mulai dari chia seed, gandum bebas gluten, tepung beras, tepung pisang, tepung ubi ungu dan masih banyak lagi. Selamat mencoba!
Baca juga: Bikin Hidup Lebih Sehat, Ini Cara Atur Pola Hidup Sehat dan Kelola Stres
Baca juga: Manfaat Konsumsi Chia Seed untuk Menjaga Stamina saat Puasa