Inilah Pedoman Gizi Seimbang untuk Mewujudkan Pola Hidup Sehat

Pola Hidup Sehat

Pedoman gizi seimbang adalah salah satu upaya pemerintah untuk mencukupi kebutuhan nutrisi masyarakat Indonesia. Bukan hanya berupa panduan menu makan sehat, pemerintah juga mengimbau agar masyarakat menerapkan perilaku hidup bersih.

Sebelumnya, pemerintah mengenalkan slogan 4 Sehat 5 Sempurna sebagai panduan untuk mencukupi kebutuhan nutrisi masyarakat. Namun, seiring waktu berjalan, slogan tersebut dinilai sudah tak sesuai dengan perkembangan dan pemenuhan gizi saat ini.

Oleh karenanya, pemerintah menggantinya dengan slogan Pedoman Gizi Seimbang. Pedoman ini disebut lebih baik karena selain mengajarkan tentang pola makan, juga tentang pola hidup sehat secara keseluruhan.

4 Prinsip dalam Pedoman Gizi Seimbang

Ada 4 pilar prinsip yang harus dijalani dalam Pedoman Gizi Seimbang agar kebutuhan nutrisi terpenuhi. Berikut ini prinsip-prinsipnya:

  • Konsumsi beragam makanan
  • Tidak ada satupun makanan yang memiliki kandungan semua jenis zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Misalnya, ikan mengandung kaya akan protein tapi sedikit serat. Sedangkan sayur dan buah tinggi serat, mineral, dan vitamin tetapi sedikit lemak dan protein.

    Karena itu, dalam Pedoman Gizi Seimbang direkomendasikan untuk mengonsumsi beragam makanan yang memiliki makronutrien (karbohidrat, protein, serat, dan lemak baik) dan mikronutrien (vitamin dan mineral) supaya kebutuhan gizi yang seimbang tercukupi.

    Selain itu, makanlah dengan jadwal yang teratur dan perhatikan pula jumlah makanannya. Perbanyak konsumsi menu makan sehat dan batasi makanan siap saji (junk food).

  • Biasakan perilaku hidup bersih
  • Terbiasa hidup bersih akan menghindarkan diri dari infeksi virus dan kuman penyebab penyakit. Hal ini sangat penting dilakukan karena semakin sering terkena penyakit, semakin sulit pula untuk memenuhi kebutuhan gizi.

    Contoh perilaku hidup bersih yaitu:

    • Menutup makanan supaya tidak dihinggapi lalat
    • Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir setiap kali hendak makan
    • Menggunakan alas kaki saat keluar rumah
    1. Melakukan aktivitas fisik

    Rutin berolahraga dan bergerak bisa membantu mengontrol berat badan. Selain itu, olahraga juga bisa mengurangi stress, membantu tidur menjadi lebih nyenyak, membangun otot, dan menjaga kesehatan otak serta memori.

    Aktivitas fisik bisa dibilang cukup jika kamu melakukan latihan fisik sekitar 30 menit per hari. Beberapa latihan fisik yang bisa kamu lakukan yaitu berenang, bersepeda, atau jogging.

  • Mengontrol Berat Badan
  • Kontrol berat badan agar indeks massa tubuh (MIT) tetap dalam batas normal. IMT adalah pengukuran lemak tubuh sesuai tinggi dan berat badan.

    Jika nilai IMT tinggi, tandanya kamu kelebihan berat badan atau obesitas. Sementara apabila nilai IMT di bawah normal, kemungkinan kamu kekurangan kalori dan protein. Kedua kondisi tersebut tidak baik untuk tubuh dan bisa memicu berbagai macam penyakit.

    Agar berat badan terkontrol, pastikan selalu mengikuti tips sehat dengan menjaga pola makan dan lakukan aktivitas fisik yang cukup.

    10 Pesan Dalam Pedoman Gizi Seimbang

    Pola Hidup Sehat

    Sumber foto: Google

    Pada Pedoman Gizi Seimbang juga ada 10 pesan umum yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, di antaranya:

    1. Mensyukuri dan menikmati beragam makanan
    2. Memperbanyak konsumsi sayur dan buah
    3. Membiasakan mengonsumsi lauk pauk yang tinggi protein
    4. Membiasakan mengonsumsi aneka macam makanan pokok
    5. Membatasi konsumsi makanan asin, manis, dan berlemak
    6. Melakukan aktivitas fisik dan mengontrol berat badan ideal
    7. Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir
    8. Membiasakan sarapan
    9. Minum air putih yang cukup
    10. Membiasakan membaca label pada kemasan makanan dan minuman

    Itu dia tips pola hidup sehat yang bisa kamu ikuti. Agar kebutuhan nutrisi tubuh tercukupi, mulai sekarang konsumsilah aneka ragam makanan. Beberapa jenis bahan makanan sehat tersebut bisa kamu beli di Healthy Choice. Sekarang, belanja bahan pangan jadi lebih mudah di sini.

     

    Baca juga: Deretan Jenis Gandum Penuh Gizi yang Bermanfaat untuk Pola Hidup Sehat

    Baca juga: 12 Hal yang Dirasakan Tubuh Akibat Kurang Konsumsi Sayur! Jangan Anggap Sepele untuk Pola Hidup Sehat


    Older Post Newer Post

    Leave a comment

    Please note, comments must be approved before they are published