Rekomendasi Bahan Makanan yang Bisa Diolah Menjadi Snack Sehat

snack sehat

Camilan memang menjadi teman yang cocok untuk segala suasana. Makanan ringan ini bisa jadi pengganjal perut saat malas makan nasi. Camilan juga bisa dijadikan sebagai penambah energi di sela pekerjaan lho. 

Nah, salah satu tips mendapatkan camilan yang bernutrisi adalah dengan menambahkan beberapa bahan makanan sehat, seperti sayur dan buah. Dengan snack sehat ini, kamu bisa menikmati camilan tanpa takut mengalami gangguan kesehatan.

Khusus untuk kamu yang bekerja atau memiliki aktivitas padat dan khawatir kekurangan camilan. Berikut ini rekomendasi bahan makanan yang bisa diolah jadi snack sehat, penasaran? Langsung simak yuk!

Daftar Bahan Makanan untuk Snack Sehat

snack sehat

Sumber foto: Google

Beberapa bahan makanan di bawah ini bisa kamu olah menjadi snack sehat yang enak dan bisa dijadikan teman ngemil kapanpun.

  • Ubi
  • Tidak berbeda jauh dengan kentang, ubi juga mengandung karbohidrat. Kamu bisa mengolahnya menjadi pilihan camilan sehat yang enak dengan cara mengukus atau menggorengnya.

    Sama seperti kentang goreng yang mungkin menjadi favorit banyak orang, ubi goreng juga tak kalah nikmat jika disantap selagi hangat. Biar lebih nendang, jangan lupa santap dengan saus tomat atau sambal.

  • Yoghurt
  • Pilihan camilan sehat lainnya yaitu yoghurt. Produk olahan susu satu ini merupakan sumber protein dan kalsium yang bagus untuk tubuh. Seperti diketahui, kalsium sangat baik untuk membantu menjaga kesehatan dan kepadatan tulang. Kandungan lain dalam yoghurt yang bermanfaat untuk tubuh adalah bakteri baik di dalamnya.

    Sebab, bakteri baik dibutuhkan untuk mendukung sistem metabolisme dalam tubuh. Agar mendapatkan manfaat yang optimal, pilihlah plain yoghurt. Sebagai penambah rasa, kamu bisa tambahkan potongan buah segar.

  • Oatmeal
  • Kamu mungkin berpikir kalau oatmeal adalah makanan yang hanya cocok dinikmati sebagai menu sarapan. Padahal, oatmeal juga bisa menjadi camilan sehat yang enak. Karena tinggi serat, mengonsumsi oat dapat menambah jumlah bakteri baik di saluran pencernaan.

    Meski sehat, namun hindari menambahkan terlalu banyak gula. Sebagai gantinya, kamu bisa menambahkan bahan lain, seperti bubuk kayu manis, buah apel, atau madu. Kamu juga bisa membuatnya menggunakan susu untuk melengkapi nutrisi di dalamnya.

  • Chia Seeds
  • Para pelaku diet atau pola hidup sehat tentu sudah tidak asing dengan bahan makanan satu ini. Chia seeds atau biji chia disebut sebagai salah satu superfood karena rendah kalori dan kandungan nutrisinya yang lengkap. 

    Biji-bijian satu ini bisa diolah menjadi snack sehat dengan mudah. Salah satunya dengan menjadikannya sebagai puding. Caranya yaitu, campurkan chia seeds ke dalam air atau susu dan diamkan selama semalam di dalam kulkas. Kamu bisa melengkapinya dengan beberapa potong buah.

  • Sorgum
  • Sorgum banyak dikenal sebagai salah satu bahan pangan pengganti nasi. Meski kurang populer dari jagung atau gandum, sorgum banyak dikenal di kalangan para pelaku hidup sehat lho. 

    Sorgum dikenal tinggi serat dan kaya nutrisi, bahkan kini juga tersedia tepung sorgum yang dapat diolah menjadi berbagai makanan, termasuk snack sehat. Kamu bisa membuat cookies lezat tapi sehat dari tepung sorgum. Selain itu, biji sorgum juga bisa dijadikan sebagai popcorn.

    Itu dia beberapa bahan pangan yang bisa diolah menjadi snack sehat. Tertarik membuat camilan sehat sendiri di rumah? Yuk beli bahan-bahannya di Healthy Choice. 

     

    Baca juga: Siasati Lapar Tengah Malam, Ini Camilan Ibu Hamil yang Sehat dan Bergizi

    Baca juga: Daftar Makanan Sehat yang Membantu Memperlambat Penuaan


    Older Post Newer Post

    Leave a comment

    Please note, comments must be approved before they are published