5 Camilan Ibu Hamil yang Dipercaya Bisa Melancarkan Persalinan

5 Camilan Ibu Hamil yang Dipercaya Bisa Melancarkan Persalinan

Waktu persalinan sudah semakin dekat? Anda mungkin sudah menyiapkan jiwa dan raga untuk menyambut kedatangan sang buah hati ke dunia.

Selain membawa barang-barang yang dibutuhkan saat melahirkan nanti, Anda juga harus mengonsumsi makanan tinggi kalori.

Pasalnya, menurut American Society of Anesthesiologists (ASA), melahirkan merupakan pekerjaan fisik berat, dan wanita banyak membakar kalori selama proses melahirkan berjalan. Sementara kelelahan justru membuat proses persalinan lebih lama dan lebih sedikit kontraksi. Karena itulah, penting untuk memperhatikan makanan apa saja yang bagus untuk dikonsumsi selama kehamilan.

Daftar Camilan Ibu Hamil yang Dapat Memperlancar Persalinan

Berikut ini daftar beberapa camilan ibu hamil yang disebut dapat membantu memperlancar proses melahirkan. Penasaran apa saja? Langsung simak yuk!

  • Makanan Tinggi Protein
  • Selama proses melahirkan, pastikan untuk mengonsumsi beberapa makanan tinggi protein, di antaranya:

    • Yoghurt
    • Selai kacang
    • Keju
    • Telur

    Telur sendiri tidak hanya memiliki kandungan protein, tapi juga lemak omega-3. Menurut penelitian dalam jurnal Depression Research and Treatment, kekurangan omega-3 dapat menyebabkan depresi pasca melahirkan.

  • Roti, Biskuit Gandum atau Oatmeal
  • camilan ibu hamil

    Camilan ibu hamil yang dapat membantu memperlancar persalinan berikutnya adalah yang mengandung karbohidrat kompleks. Asupan serat dan karbohidrat dalam makanan ini dapat membantu Anda jadi lebih bertenaga saat proses melahirkan.

  • Buah-Buahan Segar
  • Buah-buahan segar bisa menjadi pilihan terbaik untuk memberikan cukup nutrisi daripada camilan manis. Beberapa buah-buahan yang dapat membantu proses melahirkan yaitu:

    • Buah beri
    • Anggur
    • Melon
    • Pisang

    Jika merasa terlalu sulit untuk mengunyah, Anda bisa membuatnya menjadi smoothie yang menyegarkan. Tapi ingat, jangan tambahkan pemanis seperti gula atau madu secara berlebihan, ya.

  • Kacang dan Biji-bijian
  • Almond, biji bunga matahari (kuaci) dan biji labu merupakan salah satu camilan ibu hamil untuk memperlancar persalinan. Biji labu mengandung banyak mineral seperti besi, magnesium, seng, protein serta senyawa fitonutrien. Sebuah studi menunjukkan bahwa senyawa di dalam biji labu dapat mengatur kadar insulin. Ini bermanfaat bagi penderita resistensi insulin atau diabetes gestasional ketika hamil.

    Sementara biji bunga matahari mengandung vitamin E yang bagus untuk kelembutan jaringan dan fungsi progesteron. Kekurangan vitamin E juga dikaitkan dengan persalinan prematur, lho.

    Sedangkan kacang-kacangan, seperti almond juga mengandung vitamin E, magnesium, tembaga dan kalium. Almond juga memberikan asupan asam linoleat yang dibutuhkan untuk produksi prostaglandin.

  • Ubi Jalar
  • Ubi jalar memiliki pati dan estrogen yang diperlukan untuk membentuk asam hialuronat dalam tubuh.

    Kandungan fitoestrogen di dalam ubi diketahui tidak merusak reseptor seperti xenoestrogen, justru sebaliknya, mereka meniru estrogen alami. Dalam proses melahirkan, ini dapat meningkatkan produksi oksitosin, estrogen dan prostaglandin dalam tubuh.

    Ubi jalar juga kaya akan vitamin A, C, B6, kalium dan fosfor. Camilan ibu hamil satu ini terbukti memberikan efek baik terhadap kadar gula darah. Artinya, camilan satu ini bisa menjadi pilihan bagi mereka yang menderita resistensi insulin atau diabetes gestasional.

    Penelitian juga membuktikan bahwa mereka yang mengonsumsi ubi jalar mengalami penurunan inflamasi saraf dan persepsi nyeri. Ini juga membantu mendorong produksi endorphin dan mengurangi rasa sakit berlebihan selama proses persalinan dengan mengurangi peradangan di saraf.

    Nah, itu dia camilan ibu hamil yang dapat memperlancar proses persalinan. Untuk pilihan camilan ibu hamil yang praktis dan mudah dibawa kemanapun, ada snack dari Healthy Choice. Terbuat dari gandum dan biji-bijian dengan banyak varian, membuatnya sangat pas menjadi teman ngemil ibu hamil.

     

    Baca juga: Siasati Lapar Tengah Malam, Ini Camilan Ibu Hamil yang Sehat dan Bergizi

    Baca juga: Cemilan Ibu Hamil Ini Sangat Baik untuk Kesehatan Janin


    Older Post Newer Post

    Leave a comment

    Please note, comments must be approved before they are published