Tips Menjaga Pola Makan Sehat Selama Bulan Ramadan

Tips Menjaga Pola Makan Sehat Selama Bulan Ramadan

Selama bulan puasa, umat islam diwajibkan untuk berpuasa yaitu menahan segala nafsu. Tidak makan dan minum menjadi salah satu hal yang wajib dilakukan ketika berpuasa. Untuk itu, kamu perlu tetap menjaga daya tahan tubuh dengan menjaga pola makan sehat selama sahur dan berbuka di bulan ramadhan.

Menjaga asupan nutrisi yang seimbang juga akan memberikan energi lebih, agar tidak merasa lemas dan tetap Fit selama berpuasa. Sehingga kamu dapat menjalankan ibadah puasa dengan fokus serta tetap menjalankan aktivitas seperti biasa tanpa khawatir merasa lemas. 

Faktor makanan yang dikonsumsi akan sangat berpengaruh terhadap kondisi tubuh selama menjalankan puasa. Untuk itu kamu perlu mengetahui langkah-langkah tepat untuk menjaga pola makan sehat agar kuat berpuasa.

Beberapa Tips Menjaga Pola Makan Sehat agar Tetap Fit di Bulan Ramadhan
  • Menghindari sahur dengan makanan yang asam dan pedas
  • pola makan sehat

    Sumber foto: Canva

    Untuk menjaga pola makan sehat, sebaiknya saat sahur hindari mengkonsumsi makanan yang asam maupun pedas. Terutama untuk penderita penyakit lambung. Karena asam dan pedas merupakan pemicu kambuhnya penyakit lambung yang akan membuat perut terasa perih. Selain itu kamu juga perlu menghindari kopi, teh dan minuman bersoda lainnya.

    Cukup mengonsumsi air putih agar  terhindar dari rasa tidak nyaman diperut. Kamu juga dapat meminum susu untuk menambah energi ketika berpuasa nanti. Selain itu memakan buah juga akan sangat baik untuk mencukupi nutrisi dan vitamin yang masuk ke dalam tubuh.

  • Membatasi makanan berminyak dan manis
  • Ketika berbuka puasa sebagian besar orang akan memilih gorengan sebagai hidangan pembuka setelah minum untuk membatalkan puasa. Gorengan dinilai sangat lezat dan pas ketika berbuka puasa. Padahal gorengan mengandung minyak dan lemak yang tinggi sehingga pola makan sehat menjadi terganggu. 

    Untuk itu sebaiknya kamu mengurangi dan membatasi diri dalam mengonsumsi gorengan atau makanan berminyak lainnya. Selain itu kamu juga dapat mengonsumsi makanan dan minuman yang manis-manis secukupnya. Agar asupan gula darah tetap seimbang. Seperti sunnah Rasul, yang mengajarkan berbuka puasa dengan buah kurma.

  • Memperhatikan asupan gizi dan nutrisi
  • pola makan sehat

    Sumber foto: Canva

    Kecukupan energi di kala puasa amat penting. Pastikan saat berbuka dan saat sahur kamu mengonsumsi karbohidrat yang komplek, protein, lemak baik, serta asupan buah dan sayur yang cukup. Mengonsumsi makanan yang mengandung gizi juga dapat kamu lakukan setelah sholat tarawih. Jadikan buah sebagai cemilan sehat di malam hari.

  • Banyak mengonsumsi air putih
  • Air putih sangat penting untuk menjaga tubuh agar tidak dehidrasi. Tubuh sangat membutuhkan cairan agar tetap fit dalam menjalankan segala macam rutinitas. Selama bulan ramadhan kamu tetap dapat menjaga cairan dalam tubuh agar tetap tercukupi selama berpuasa.

    Untuk menjaga tubuh agar tetap terhidrasi kamu dapat minum 2 gelas saat sahur, 2 gelas saat berbuka, dan 2 gelas ketika malam hari. Sehingga kecukupan cairan dalam tubuh akan tetap terjaga dan kondisi tubuh menjadi lebih ringan dan sehat.

  • Menghindari makan dengan jumlah yang banyak
  • pola makan sehat

    Sumber foto: Canva

    Saat berbuka puasa seringkali kita merasa lapar mata, atau seluruh makanan yang ada dihadapan kita rasanya ingin dilahap habis. Hal ini dapat mempengaruhi kamu untuk tidak memperhatikan nutrisi yang diserap ketika makan dalam jumlah banyak. Sebaiknya kamu menghindari hal tersebut demi menjaga pola makan sehat selama bulan ramadhan.

     

    Baca juga: Manfaat Konsumsi Chia Seed untuk Menjaga Stamina saat Puasa

    Baca juga: Tips Menerapkan Pola Hidup Sehat Secara Sederhana


    Older Post Newer Post

    Leave a comment

    Please note, comments must be approved before they are published